RESEP PISANG GORENG KIPAS CRISPY ENAK. Pisang goreng krispi enak ini rasanya manis dan renyah sangat cocok dimakan pada saat musim hujan begini. Males untuk keluar rumah ya goreng pisang aja dimakan hangat - hangat ditemani kopi hitam atau kopi susu panas segelas. Wah, nikmat banget bro. Langsung aja berikut resep pisang goreng crispy yang dilengkapi dengan cara bikin nya :
BAHAN :
- Pisang kepok sesuai selera
- 1½ lt minyak untuk menggoreng
- 360 gr tepung protein rendah
- 40 gr tepung tapioka
- 40 gr tepung custard
- 2 sendok teh baking powder
- 2 butir telur
- 2 sendok teh garam
- 2 sendok makan gula
- 500 ml air
- tepung panir atau tepung roti
- Buang kulit pisang, bentuk pisang seperti kapas ( belah pisang menjadi beberapa bagian{tapi jangan sampai putus}lalu lebarkan ) , sisihkan
- Campur dan aduk bahan adonan 1 sampai rata
- Simpan bahan adonan 2 kedalam piring
- Celupkan pisang ke bahan adonan 1 kemudian pindahkan ke bahan adonan 2 hingga terbalut rata
- Goreng menggunakan api sedang hingga kuning kecoklatan,angkat dan siap di hidangkan.
- Selamat menikmati pisang goreng kipas crispy buatan anda